MOVE ON

Galauers …. cieee yang udah jadi anggota klub “galau”. Gelisah Antara Lanjut Atau Udahan. kalimat ini mewakili para anak muda yang sedang dilanda perasaan masih sayang tapi yang disayangin kok jengkeli, brengsek, bangsat dsb. Mari kita mengkhususkan pada galau yang disebabkan “yayang” kita. Obatnya sangat mudah, dan itu sudah diketahui. ketika kita diselingkuhi, tinggalkan. Ketika dia menyakiti, tinggalkan. Ketika dia tidak menghormatimu, tinggalkan. Tapi saya masih sayang….. oke. kamu masih sayang, karena apa. dia ganteng, cantik, baik, kaya? atau karena sudah lama pacaran. Tidak ada jaminan dia yang kamu sayangi sekarang ini akan menjadi jodohmu. Bahkan yang sudah menikah sekalipun. Lihat perceraian dimana-mana.
Move on, dunia ini sangat luas. ceritamu ga cuma di desamu, ga cuma di kota kelahiranmu. beranikan diri untuk melangkah sejauh yang bisa kamu pikirkan. dan yang pasti cowok/cewek gak cuma dia yang sudah menyakitimu. Apa !! balik ke mantan, boleh. kalo mau nonton film yang udah ketauan endingnya, cari gebetan lama ?? bisa.. tapi dia juga udah punya gebetan lain selain kamu. Sendiri lagi dong..! benar, kamu akan sendiri kalo kamu masih jadi orang yang bisa dibohongin seperti dulu. Rubah dirimu menjadi lebih baik.
Kita sebagai manusia berpikiran maju. harus menyadari siapa diri kita. bagaimana mengontrol perasaan kita. ingat, hanya orang yang dekat dengan kita yang bisa membohongi kita. Boleh kita percaya banget sama pasangan kita, tapi kasih ultimatum, sekali lo selingkuhin gue.. lo gue end. tegas. gak ada kesempatan pertama, kedua, ketiga. kenapa ?? kok sadis gitu, gak kasih kesempatan orang tuk berubah. Boleh,, tapi itu artinya kamu mengijinkan dia untuk sewaktu-waktu menyakitimu lagi. so ketika kamu kembali galau, hanya penyesalan yang terjadi.
Tapi bisa jadi dia berubah, menjadi lebih baik. seperti yang kudambakan.. Bisa pasti bisa. semua orang bisa berubah. cuma apakah kita sudah siap dengan resikonya. Kalau mau ambil resikonya ya silahkan. Disini saya akan biarkan anda-anda semua yang menilai diri anda sendiri. Apakah bisa menjadi sosok yang tegas atau menjadi sosok yang tegar disakiti. Jadikan diri anda pribadi yang layak di cintai dengan sepenuh hati, penuh kesetiaan. Caranya, perbaiki yang kurang pantas, buang segala sifat negatif. Cari sikap dan sifat positif yang belum ada dalam diri. Hah… berarti saya harus jadi orang lain dong??? bukan menjadi orang lain. tapi menjadi diri anda yang baru, yang lebih positif, dan lebih dicintai. Gitu.